Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta Website Resmi Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta
Selamat Datang di Website Resmi Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta
admin, 16 February 2023 Jogjavaganza 2023 Kolaborasi Bersama ASEAN Tourism Forum 2023
berita

Pemerintah Kota Yogyakarta melalui Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta yang bekerjasama dengan Badan Promosi Pariwisata Kota Yogyakatya (BP2KY)  dan didukung oleh ASITA, PHRI, HPI, Salesbritis, H3Y, HSA dan PDDJ kembali mengadakan kegiatan JogjaVaganza di tahun 2023. Kegiatan promosi pariwisata Kota Yogyakarta yang bertujuan memfasilitasi pelaku usaha pariwisata yang berada di Kota Yogyakarta ini telah sukses terselengara pada tanggal 6 – 9  Februari 2023 lalu.

Bertepatan dengan diadakannya ASEAN Tourism Forum 2023 (ATF 2023) di Kota Yogyakarta, pelaksanaan JogjaVaganza 2023 ini berkolaborasi dengan mengikutsertakan peserta dari ATF 2023 untuk menjadi buyer dalam acara Table Top di Hotel TARA Yogyakarta. Dilaksanakan pada tanggal 7 Februari 2023, acara JogjaVaganza Table Top B2B (Bussiness to Bussiness) yang menjadi inti dari kegiatan JogjaVaganza 2023 sukses mempertemukan sebanyak 80 Buyer dengan rincian 55 travel agent dari Jawa dan Luar Jawa dan 25 buyer dari Asean Tourism Forum (ATF) yang terdiri dari travel agent domestik dan Malaysia dengan 60 Seller dari pelaku usaha pariwisata yang berada di Kota Yogyakarta khususnya travel agent, hotel,pusat oleh-oleh dan destinasi wisata.

Kegiatan JogjaVaganza 2023 dilaksanakan dengan rangkaian acara Welcome Dinner, Jogjavaganza Table Top, dan JogVan City Tour. Peserta JogjaVaganza 2023 tiba pada tanggal 6 Februari 2023 dan disambut dengan Welcome Dinner di The Alana Malioboro Hotel yang dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kota Yogyakarta, Bapak Aman Yuriadijaya, M.M.  Pelaksanaan JogaVaganza Table Top sebagai agenda di hari kedua dihadiri oleh Ketua Badan Promosi Pariwisata Daerah Istimewa Yogyakarta, Gusti Kanjeng Ratu Bendara dan dimeriahkan oleh hiburan videobooth 360' oleh Astaka Studio untuk peserta kegiatan table top. 

Setelah pelaksanaan JogaVaganza Table Top yang diakhiri dengan mengunjungi destinasi wisata Obelix Village untuk makan malam, keesokan harinya peserta yang merupakan para buyer mengikuti kegiatan JogVan city tour pada tanggal 8 Februari 2023 dengan mengunjungi beberapa destinasi wisata yang ada di Yogyakarta antara lain Sumbu Filosofi Track, Jeep Adventure Parangtritis, Tamansari, Keraton Yogyakarta, makan siang dan aktivitas membuat kerajinan batik ecoprint di Ndalem Ngabean, mengunjungi Intro Living Museum Kotagede, dan pengrajin perak di Kotagede lalu dilanjutkan dengan closing dinner di Obelix Hills. Peserta kembali ke daerah masing-masing pada tanggal 9 Februari 2023 dan menandai berakhirnya kegiatan JogjaVaganza 2023.

Penyelenggaraan JogjaVaganza 2023 yang berkolaborasi dan memberi dukungan atas penyelenggaraan ATF di Yogyakarta ini diharapkan dapat membawa kemanfaatan bagi pengembangan dan pembangunan sektor  pariwisata di Kota Yogyakarta yang merupakan lokomotif penggerak roda perekonomian masyarakat dan dapat memajukan peluang bisnis pariwisata bagi pelaku usaha pariwisata yang ada di Kota Yogyakarta.



Tinggalkan Komentar


Daftar Komentar

Search
Tautan
Jogjakota DisparDIY Official Youtube Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta Instagram Resmi Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta Yk TV CCTV Pemerintah Kota Yogyakarta Peta Hotel Jogja
Polling
Apakah Website ini bermanfaat ?

Hasil Polling
Sangat Bermanfaat73.69%
Cukup Bermanfaat11.99%
Kurang Bermanfaat3.41%
Tidak Bermanfaat10.92%
Statistik Pengunjung
Hari Ini 479 Kemarin 3136 Bulan Ini 50834 Tahun Ini 355598 Total Pengunjung 2802109