Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta Website Resmi Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta
Selamat Datang di Website Resmi Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta
admin, 21 February 2019 Watu Gilang dan Waktu Gandeng Kotagede Yogyakarta
berita

JOGJA WELCOMES YOU - Tentang Watu Gilang dan Watu Gatheng Yogyakarta

Di kampung Kedaton yang terletak tidak jauh di selatan Masjid Agung Mataram Kotagede, dapat disaksikan Watu Gilang dan Watu Gatheng (cantheng) yang tersimpan dalam sebuah bangunan kecil di tengah-tengah jalan yang diberi nama sesuai dengan batu-batu tersebut.

Watu Gilang yang dipercaya orang sebagai tahta raja-raja Mataram-Islam berupa papan batu berwarna hitam legam. Pada sisi atas batu itu terdapat prasasti dalam berbagai bahasa. Keberadaan prasasti tersebut justru memunculkan pertanyaan, apa fungsi sesungguhnya dari watu gilang tersebut?

Sedangkan Watu Gatheng berupa tiga batu bulat masif menyerupai bola yang berwarna kekuning-kuningan. Menurut legenda, ketiga "bola" batu tersebut adalah alat permainan Pangeran Rangga, salah seorang putera Panembahan Senopati. Namun ada juga yang berpendapat bahwa batu-batu tersebut adalah peluru meriam kuno.

Perlu diketahui bahwa pada masa pemerintahan Sultan Agung di Mataram, dibuat meriam berukuran besar yang diberi nama Pancawura. Meriam yang sekarang berada di halaman Pagelaran Kraton Surakarta tersebut pernah dicoba untuk penyerangan ke Batavia, tetapi ternyata sulit untuk dilaksanakan karena ukurannya yang besar, dan sarana prasarananya tidak memadai.

Sumber : gudeg.net



Tinggalkan Komentar


Daftar Komentar

Search
Tautan
Jogjakota DisparDIY Official Youtube Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta Instagram Resmi Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta Yk TV CCTV Pemerintah Kota Yogyakarta Peta Hotel Jogja
Polling
Hasil Polling
Sangat Bermanfaat64.8%
Cukup Bermanfaat10.52%
Kurang Bermanfaat3.08%
Tidak Bermanfaat21.6%
Statistik Pengunjung
Hari Ini 1177 Kemarin 2907 Bulan Ini 119874 Tahun Ini 726881 Total Pengunjung 3173390